Emulator Android Terbaik Bisa Akses Aplikasi Android Apapun

Bagi Anda yang ingin menjalankan aplikasi android apapun seperti memainkan game Android di PC berikut dapat menjadi solusinya. Emulator adalah program yang memungkinkan pengguna komputer atau PC menggunakan sistem operasi perangkat lain di komputer atau PC. Misalnya, menjalankan Program dari android atau HP OS di perangkat Laptop atau PC Anda.

Meskipun canggih, tetapi emulator tidak dapat dilakukan di perangkat komputer apa pun. Hanya PC dengan spesifikasi terbaik yang dapat mengoperasikan program. Namun, saat ini ada beberapa emulator Android terbaik di PC atau laptop yang dapat Anda gunakan untuk menikmatinya dijalankan di pc atau laptop anda.

Berikut adalah Emulator Android Terbaik Bisa Akses Aplikasi Android Apapun:

NoxPlayer

Khusus untuk para gamers NoxPlayer bisa menjadi emulator ringan untuk PC yang bisa diandalkan buat kebutuhan gaming dengan lancar tanpa lag.  Dengan utilitas dan penambahan yang secara khusus membantu gamer mengendalikan game menggunakan keyboard dan mouse.

Salah satu keunggulan dari Nox emulator adalah fiturnya yang lengkap. Misalnya sebelah kanan NoxPlayer, terdapat sebuah charm bar yang berguna untuk mengakses beberapa fitur.

Spesifikasi:

Sistem Operasi: Windows XP SP3 / Vista / 7 / 8 / 10/11 dan DirectX 9.0c

Prosesor: Dual core Intel atau AMD

Video: Mendukung Open GL 2.0 atau di atasnya

Memory: 1.5 GB RAM

Hardisk: 2,5 GB

Download NoxPlayer ==>bignox.com<==

LDPlayer

LDPlayer sudah menyediakan kontrol pemetaan keyboard yang bagus dan juga suda didukung oleh game-game terbaru. Selain itu, anda juga bisa menentukan lokasi virtual perangkat, mengakses Google Play, mensimulasikan rotasi atau perputaran layar, dan lain sebagainya. Berkaitan dengan akses di Google Play, LDPlayer memudahkan anda untuk mendapatkan game-game andorid di Play Store.

Jadi, anda tinggal mencari game android yang anda inginkan. Selanjutnya anda tinggal memasang dan memainkannya melalui emulator LDPlayer. Keunggulan lain dari emulator ini adalah LDPlayer mampu menjalankan game tersebut di PC bahkan bisa lebih cepat jika dibandingkan dengan memainkannya di tablet atau smartphone.
Spesifikasi:
Prosesor: AMD atau Intel dengan CPU x86 atau x64
Windows DirectX 11 atau driver grafs dengan OpenGL 2.0
Sistem operasi: Windows XP, 7, 8.1, dan 10
RAM: 2 GB
Harddisk Space: 36 GB
Teknologi visualisasi hardware (AMD-V atau Intel VT-x) yang diakfitkan di BIOS
Official Download LDPlayer  ==>ldplayer.net<==

Bluestacks 5

BlueStacks 5 adalah emulator yang paling ringan dan tercepat saat ini. Bluestack Systems, Inc telah berhasil membuat emualtornya jauh lebih optimal dalam hal penggunaan sumber daya. Kini konsumsi RAM menjadi lebih hemat, rata-rata 50 persen lebih hemat dari BlueStacks 4.

Spesifikasi:
OS: Windows 7 ke atas
CPU: Intel/AMD processor
GPU: OpenGL 3.0 ke atas
RAM: 4GB RAM
Memory: 5GB
File Size: 465MB
Official Download BlueStacks 5 ==>bluestacks.com<==

Gameloop

Gameloop diciptakan oleh Tencent untuk bisa memainkan game-game mereka. Game Tencent yang anda mainkan di emulator ini benar-benar performanya terjaga dan tidak akan mengganggu kenyamanan dan keseruan anda bermain game tersebut.

Akan tetapi, untuk menjaga agar PUBG tetap stabil, nanti anda hanya akan bermain game PUBG dengan server dengan anda, yaitu sama-sama menggunakan PC.
Spesifikasi:
OS: Windows 7/8/8.1/10 (32-bit/64-bit)
CPU: Intel/AMD Dual core processor
GPU: OpenGL 3.0 ke atas
RAM: 3GB RAM/8GB RAM (recommended)
Memory: 6GB
File Size: 9MB
Official Download Gameloop ==>gameloop.com<==
Daftar 4 Emulator Android diatas memiliki spesifikasi yang berbeda-beda yang dapat dipasang pada PC atau laptop dengan spesifikasi rendah sampai spesifikasi yang tinggi yang telah kktara.com rangkum dan telah diujicoba.
Total
0
Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Previous Post

Tabel Lengkap Daftar CPU Yang Didukung Penuh dI Windows 11 Intel dan AMD

Next Post

Internet Upto dan Dedicated Penjelasan Perbedaan Lengkap dengan Tabel

Related Posts
Total
0
Share